Merajut Kebersamaan, PKK Dusun Tanah Tumbuh Gelar Arisan Bulanan PKK di Taman Taliba Garden

Komentar
X
Bagikan

Tjnews,Bungo-Tim Penggerak PKK Dusun Tanah Tumbuh Kecamatan Tanah Tumbuh kembali menggelar pertemuan rutin sebagai upaya mempererat kebersamaan dan meningkatkan koordinasi antar anggota. Acara yang berlangsung hangat ini menjadi wadah bagi para pengurus dan anggota untuk saling berbagi informasi serta memperkuat sinergi dalam menjalankan program-program PKK acara arisan yang tidak biasa digelar diruangan outdoor menambah suasana keakraban sesama ketua dan anggota PKK Dusun Tanah Tumbuh bertempat ditaman taliba garden dusun babeko pada jumat(31/10/25).

Kegiatan arisan tersebut merupakan salah satu kegiatan rutin yang diadakan setiap bulannya. Kegiatan ini merupakan wadah bagi anggota TP PKK Dusun Tanah Tumbuh untuk saling bertukar informasi dan sarana silahturahmi untuk membahas terkait kemajuan PKK.

Sementara itu Ketua TP PKK Dusun Tanah Tumbuh Verawati Saleh mengatakan bahwa arisan rutin bulanan tersebut juga Untuk menjaga kekompakan sesama anggota PKK dusun Selain itu, membangun komunikasi yang baik dan saling gotong royong akan memperkuat rasa kebersamaan dan solidaritas antaranggota.

“Tidak hanya pertemuan bulanan saja banyak kegiatan bersama yang beragam kita lakukan seperti arisan, Yasinan, atau senam bersama, serta melibatkan anggota dalam berbagai program dusun”cetus verawati saleh.(Tjnews)

Baca Juga