Prosesi Wisuda Kampus IAI Yasni Bungo Ke-24 Berlangsung Meriah Luluskan 342 Sarjana Terbaik

Komentar
X
Bagikan

Tjnews,Bungo-Institut Agama Islam (IAI)Yasni Bungo menggelar sidang senat terbuka dalam rangka wisuda program strata ( S1 ) Angkatan ke – 24 bertempat di ballroom Hotel Semagi Muara Bungo Sabtu,(03/12/12).

Kegiatan tersebut diawali dengan prosesi yang melibatkan semua unsur pimpinan dengan pakaian khusus dan dikawal pasukan Menwa memasuki ruang disnatalis. Kemudian acara dibuka langsung oleh Rektor IAI Yasni Bungo dan dihadiri oleh Asisten II Bupati Bungo .

Acara juga dilanjutkan dengan pembacaan do’a dan pelaksanaan prosesi wisuda yang dimulai dari wisudawan terbaik dan tercepat dan dilanjutkan dengan prosesi Wisuda dan Wisudawan.

Dalam sambutannya rektor IAI Yasni Bungo Dr. Muhammad Solihin, M.Pd.I menyampaikan ucapan selamat kepada wisudawan/i yang diwisuda yang resmi gelar sarjana hari ini.
Ia berpesan kepada seluruh lulusan, dapat memanfaatkan ilmu yang telah diperoleh, sehingga dapat diaplikasikan dengan sebaiknya ditengah masyarakat.

“Saya berpesan, jangan lah puas belajar, masa depan masih panjang. carilah pengalaman sebanyak-banyak nya, kelak setelah ini, kalian akan dihadapkan tantangan besar, apa lagi hidup di tengah zaman serba teknologi, untuk itu, tingkatkan ilmu pengetahuan, terus menggali potensi dengan terus belajar, tingkatkan kompetensi diri, untuk menjawab tantangan global di era yang semakin kompleks ini, ”ujar rektor

Rektor juga berharap kepada wisudawan mampu untuk berinovasi dan dapat mengisi pembangunan di kabupaten Bungo, dengan ide-ide yang berkualitas sehingga kualitas SDM yang bisa di andalkan.

Pada kesempatan yang sama Ketua Yayasan Nurul Islam Drs. Idham Kholid, M.E, juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang ikut mensukseskan kegiatan wisuda ini, khususnya dari koordinator Jambi, kementrian agama dan juga bupati Bungo, dan seluruh panitia pelaksana wisuda IAI YASNI hari ini.
Ia juga menambahkan untuk kemajuan program S2 IAI YASNI tinggal menunggu sedikit lagi dari teknisnya, dan mudah-mudahan ke depan seluruh prodi dan fakultas bisa meningkatkan kualitasnya pengabdiannya di tengah masyarakat,

“Baik sebagai pengusaha, ASN, Guru ataupun Dosen maupun sebagai pekerja dilingkungan biasa agar bisa menterjemahkan ilmu yang didapat,” tutupnya.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Yayasan Nurul Islam Drs. Idham Kholid, M.E, Rektor Dr. Muhammad Solihin, M.Pd.I, Wakil rektor 1 Dr. H. Muhammad Zaki, M.PIR, M.A. Wakil rektor II Dra. Hj. Nurbeda, S.Pd., M.Pd.I. Wakil rektor III Dr. Sungkowo, M.Pd.I , dan para wisudawan .(Tjnews)

Baca Juga