Tingkatkan Kedisplinan Pegawai,Sekda Mursidi Pimpin Upacara Rutin Pemkab Bungo

Komentar
X
Bagikan

Tjnews,Bungo– Untuk meningkatkan nasionalisme dan disiplin ASN/Honorer, Pemerintah Kabupaten Bungo menggelar upacara rutin di tanggal 17 setiap Bulannya, dan Sekda Bungo Drs. Mursidi bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada upacara rutin kali ini.

Upacara berlangsung di lapangan upacara Kantor Bupati Bungo yang di ikuti oleh seluruh kepala OPD di lingkup Kabupaten Bungo, para sekdis, Kabid, Kabag, kasi dan anak anak SMA/SMK yang sedang mengikuti magang di beberapa OPD dalam lingkup Kabupaten Bungo., Senin (17/03/2022).

Dalam sambutannya mengatakan, setiap tanggal 17 Pemkab Bungo menggelar upacara dengan pakaian korpri, maksud dan tujuan kegiatan ini untuk mengevaluasi kinerja para ASN maupun honorer di Kabupaten Bungo supaya ASN dan para tenaga honorer ini disipilin dalam bekerja.

“Disiplin akan membuahkan produktivitas dalam bekerja dan berkarya demi memenuhi harapan masyarakat Kabupaten Bungo yang kita cintai Ini,” ujarnya.

Saat ini lanjut Mursidi, kita sudah memiliki Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bungo tahun 2021-2026, dokumen perencanaan pembangunan ini sudah saatnya kita jadikan sebagai pedoman dalam pelaksanaan pembangunan untuk 5 tahun ke depan, oleh sebab itu saya minta kepada semua jajaran Pemda untuk fokus dalam melaksanakan program dan kegiatan sebagaimana yang tercantum dalam LPJ agar visi dan misi kepala daerah dan wakil kepala daerah yaitu Bungo maju dan sejahtera tahun 2026 terwujud.

“Selaras dengan hal tersebut saya minta agar seluruh kepala opd untuk segera menuntaskan penyusunan rencana strategis dan rencana kerja masing-masing sehingga tetap penginputan ke dalam sistem informasi pemerintahan daerah,” pintanya.

Dan juga ucap Sekda, dalam waktu dekat ini kita akan segera memasuki Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriyah, kita sebagai aparat pemerintah daerah melayani publik berkewajiban untuk senantiasa menjaga ketersediaan barang-barang kebutuhan pokok Masyarakat khususnya sembilan bahan pokok kepada organisasi perangkat daerah yang terkait.

“Saya minta agar dapat semakin diintensifkan komunikasi dan koordinasi agar masyarakat senantiasa bisa memperoleh akses untuk memperoleh sembako termasuk minyak goreng dan barang-barang kebutuhan pokok lainnya,” tegasnya.

Saat ini tutur Sekda, kita belum sepenuhnya bebas dari pandemi covid 19 khususnya dari varian omicron, kita harus berharap bahwa pandemi covid hanya dapat diatasi dengan cara mengikuti vaksinasi dosis 1 2 dan 3 serta mematuhi protokol kesehatan yang ketat.

“Kepada seluruh kepala OPD dengan sistem yang ada dalam menggunakan dana DAK agar di input untuk segera melaksanakan kelelangan nantinya.” pungkas(Tjnews)

Baca Juga