Penyaluran BLT-DD di Dusun Purwo Bhakti Berlansung Sukses

Komentar
X
Bagikan

Tjnews,Bungo-Pemdus Purwo Bhakti Kecamatan Bathin III Kabupaten Bungo gelar kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD)untuk tahap 9 Tahun 2021 Acara berlansung sukses dan lancar Jumat(03/09/21).

Acara penyaluran BLT-DD dimulai pukul 08.30 dan diserahkan secara simbolis oleh Datin Purwobhakti kepada penerima manfaat BLT-DD yang didamping lansung oleh Camat Bathin III,adapun Jumlah penerima dari keseluruhan yaitu sebanyak 24 KK penerima manfaat BLT-DD dengan Jumlah Nominal Rp.300.000/KK.

Seperti biasa untuk pengambilan Dana warga tetap mematuhi protokol kesehatan. Warga datang di wajibkan menggunakan masker, cuci tangan dan tetap jaga jarak. Warga kemudian di cek kelengkapan administrasi dengan menunjukkan Undangan, KTP serta KK, setelah itu baru dapat dilakukan penyerahan dana.

Dalam Kesempatan Tersebut Datin Dusun Purwobhakti Lenny Maryani S.Am.Kep dalam sambutannya mengatakan bahwasanya penerima BLT-DD merupakan masyarakat yang memang kurang mampu ditambah pula dengan kondisi pandemi covid-19 yang membuat warganya sangat terdampak dan benar-benar membutuhkan bantuan untuk menunjang kebutuhan sehari-hari.

“Untuk warga Purwobhakti yang menerima bantuan dari program BLT ( Bantuan Langsung Tunai )ini agar bisa di manfaatkan dengan sebaik munkin setidaknya bisa mencukupi kebutuhan di tengah pandemi saat ini. Gunakanlah membeli untuk kebutuhan bahan pokok bukan untuk kebutuhan lainnya”ujarnya

Lanjut ia menghimbau untuk masyarakat tetap patuhi protokol kesehatan hindari berkerumunan .

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya Masyarakat Dusun Purwo Bhakti untuk bersama-sama mendukung kebijakan pemerintah dalam upaya pencegahan penularan virus covid-19. Dengan demikian masyarakat akan sangat membantu pemerintah dalam hal percepatan dalam penanggulangan covid-19 ini.”tutupnya.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Camat Bathin III,Anggota BPD,Perangkat Desa,PD,dan tamu undangan lainnya.(Rea)

Baca Juga